Belalang Goreng

2 min read

info walang goreng

Belalang goreng khas Jogja memiliki rasa yang berbeda dan unik.

Semua tahu bahwaJogjakarta adalah salah satu provinsi di Indonesia yang kental dengan budaya Jawa.

Sebagai salah satu tempat bersejarah di Indonesia, Jogjakarta menjadi tempat favorit beberapa orang saat memutuskan untuk liburan.

Salah satu penyebabnya adalah karena harga makanan di Jogja sangat murah meriah, namun jangan salah walaupun harganya murah ternyata rasanya juga tidak asal-asalan.

Berbicara soal makanan di Indonesia, ada salah satu makanan yang tergolong ekstrem bagi sebagian orang yaitu belalang goreng dan ternyata makanan ekstrem ini masih berada di kawasan Jogja.

Mungkin sebagian orang akan bergidik saat membayangkannya, namun jangan salah ternyata belalang memiliki banyak manfaat.

Nah, di artikel ini akan disajikan berbagai informasi menarik tentang belalang goreng ini jadi terus simak ulasannya di bawah ini.

Belalang Goreng Makanan Khas Mana?

walang goreng khas jogja
walang goreng khas jogja – berita10.com

Belalang goreng makanan khas mana?

Ternyata makanan ekstrem belalang gorengini berasal sari salah satu daerah di Jogja tepatnya di Gunungkidul.

Makanan yang terbuat dari hewan yang dianggap hama ini ternyata mengandung banyak sekali vitamin dan zat-zat penting untuk tubuh seperti protein, kalsium, potasium dan sebagainya.

Nah, dari kandungannya tersebut sudah dipastikan bahwa belalang memiliki berbagai manfaat untuk tubuh manusia.

Sebelum menjadi makanan khas Gunungkidul, ternyata belalang goreng ini dulu dijadikan makanan karena memang orang-orang di kawasan Gunungkidul mengalami kekurangan sumber pangan hingga akhirnya mereka memutuskan untuk mengkonsumsi belalang.

Semua bagian belalang ini bisa dikonsumsi mulai dari kepala sampai kakinya.

Namun, bagi Anda yang memiliki alergi terhadap makanan berprotein tinggi sebaiknya hindari mengkonsumsi belalang ini karena bisa menyebabkan gatal-gatal.

Khasiat Belalang Goreng

khasiat walang goreng
khasiat walang goreng Tribun Travel – Tribunnews.com

Dibalik julukan makanan ekstremnya, ternyata belalangyangdigorengini memiliki kandungan protein yang tinggi dan baik untuk tubuh.

Nah, untuk khasiat belalang goreng sendiri yaitu mampu meningkatkan kecerdasan hal ini karena kandungan protein yang tinggi.

Maka dari itu, belalang goreng ini baik dikonsumsi oleh anak-anak dalam masa pertumbuhan.

Kandungan vitamin E-nya ternyata juga mampu meremajakan kulit sehingga Anda bisa terhindar dari penuaan dini.

Selain itu, kandungan kalsium, magnesium, potasium dan beberapa kandungan lainnya juga mampu merawat kesehatan tulang dan gigi Anda.

Mengkonsumsi belalang goreng dalam jangka panjang dipercaya mampu mencegah osteoporosis.

Selain digoreng, bisa diolah seperti apa belalang?

Ada banyak cara untuk mengolah belalang jadi makanan lezat seperti disangrai kering, digoreng dengan mentega dan bawang, belalang goreng tepung, sate belalang dan tumis belalang.

Anda juga bisa mengkreasikan resep lain untuk mengolah belalang ini.

Yang pasti Anda harus membersihkan belalang sebelum memasaknya dan pastikan untuk membersihkan kotorannya juga.

Harga Belalang Goreng

harga walang goreng
harga walang goreng -Tribun Pontianak – Tribunnews.com

Sebelum membahas harga, kira-kira bagaimana rasanya belalang goreng?

Ternyata bagi sebagian orang yang sudah mencobanya belalang memiliki rasa yang hampir sama dengan udang, campuran rasa gurih dan renyah dari belalang yang digorenginilah yang menyebabkan banyak orang ketagihan.

Bahkan banyak para wisatawan yang ingin mencoba makanan ekstrem ini.

Lalu untuk harga belalang goreng ini ternyata sangat terjangkau, biasanya belalang goreng ini dibanderol antara 30 sampai 40 ribuan saja hampir sama dengan harga bakpia pathok 25. Sangat murah, bukan?

Ternyata berjualan belalang goreng ini juga menghasilkan keuntungan yang cukup memuaskan dari harga rata-rata hasil kerajinan belalang goreng yang cukup terjangkau, seorang pedagang di kawasan Gunungkidul mampu meraup keuntungan sampai 3,6 juta per harinya.

Wah, pastinya Anda tidak menyangka bukan?

Belalang goreng, hewan yang dianggap hama ini ternyata bisa menghasilkan uang yang sangat tidak disangka-sangka di tangan para orang kreatif.

1 vote, average: 5.00 out of 51 vote, average: 5.00 out of 51 vote, average: 5.00 out of 51 vote, average: 5.00 out of 51 vote, average: 5.00 out of 5
(1 Penggemar Bakpia, 5.00 / 5)
Loading...
[instagram-feed showbio=true headersize=medium]

Wedang Uwuh

admin
2 min read

Jadah Tempe

admin
2 min read

Kerajinan Perak Kota Gedhe

admin
2 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Jasa Titip Bakpia

Tutup Iklan